Minggu, 15 April 2012

Hapus Spam di Gmail Secara Otomatis

Siapapun pasti tidak ingin pesan spam berisi iklan memenuhi inbox. Anda memang dapat menghapusnya satu persatu, tetapi bagaimana kalau jumlah dari spam sangat banyak?. Solusinya adalah dengan menggunakan fasilitas Filter yang ada di Gmail. Filter ini dapat anda atur agar secara otomatis menghapus semua pesan yang ada dalam folder spam.  




Berikut ini adalah langkah bagaimana menggunakan fasilitas filter pada Gmail :
1. Buka Gmail lalu klik icon gear dan klik setting untuk pengaturan.

2. Kemudian klik tab filter dan klik Create New Filter untuk membuat filter baru .
3. Sebuah jendela akan muncul . Pada bagian Has The Words, ketikkan " in:spam " (tanpa tanda petik). Biarkan bagian lain kosong, kemudian klik Create Filter With This Search dilanjutkan dengan klik OK.



4 Pada jendela pengaturan selanjutnya, centang opsi Delete it dan Also Apply filter to ... .Kemudian klik tombol Create Filter untuk membuat filter.

5. Maka akan muncul pesan bahwa filter telah terbuat. Sekarang semua pesan spam akan terhapus secara otomatis dan tidak akan ada lagi pesan spam didalam folder spam

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More